Tulang Bawang – Polsek Penawartama, Polres Tulang Bawang, Polda Lampung, kembali membagikan ratusan paket takjil ke pengendara dan masyarakat yang ada di wilayah hukumnya pada bulan suci Ramadhan 1446 H / 2025 M.
Kegiatan pembagian ratusan paket takjil yang dilakukan oleh Polsek Penawartama ini berlangsung hari Rabu (26/03/2025), pukul 17.00 WIB s/d selesai, di Jalan Lintas Rawa Jitu, Kampung Sidoharjo, Kecamatan Penawartama, Kabupaten Tulang Bawang.
“Kemarin sore, saya bersama dengan 4 (empat) personel Polsek Penawartama melaksanakan kegiatan pembagian ratusan paket takjil ke pengendara dan masyarakat yang melintas di Jalan Lintas Rawa Jitu, Kampung Sidoharjo,” ucap Plt. Kapolsek Penawartama, AKP Harun, mewakili Kapolres Tulang Bawang, AKBP Yuliansyah, SIK, MH, Kamis (27/03/2025).
Lanjutnya, sebanyak 115 paket takjil yang kami bagikan dalam kegiatan ini, dan dikhususkan untuk pengendara dan masyarakat yang sedang melintas di Jalan Lintas Rawa Jitu, Kampung Sidoharjo menjelang berbuka puasa.
Plt. Kapolsek menambahkan, kegiatan berbagi takjil merupakan rutinitas yang selalu diselenggarakan setiap bulan suci Ramadhan, dan menjadi merupakan salah bentuk kepedulian serta berbagi kepada masyarakat, sehingga nantinya akan semakin mendekatkan Polri khususnya Polsek Penawartama, Polres Tulang Bawang dengan warga. (*)