TNI-Polri di Kabupaten Tulang Bawang Bagikan Takjil Bersama ke Pengendara

28/03/2025 11:48:39 WIB 184

Tulang Bawang – Tentara Nasional Indonesia (TNI) bersama Kepolisian Negara Republik Indonesia (Polri) yang ada di Kabupaten Tulang Bawang menggelar kegiatan bersama yakni membagi-bagikan takjil ke pengendara yang melintas di Jalan Lintas Timur (Jalintim) depan Makodim 0426 Tulang Bawang, Kamis (27/03/2025) sore.

Kegiatan membagi-bagikan takjil ini dipimpin langsung oleh Dandim 0426 Tulang Bawang, Letkol Kav Delvy Marico, SE, MIP, yang dihadiri oleh Pejabat Utama (PJU) dan personel dari Kodim 0426, Lanud Pangeran M Bun Yamin, serta Polres Tulang Bawang.

“Kemarin sore, PJU Polres bersama dengan personel Polres dan pengurus Bhayangkari Cabang Tulang Bawang mengikuti kegiatan bersama dengan TNI yakni membagi-bagikan takjil ke pengendara yang melintas di Jalintim depan Makodim 0426 Tulang Bawang,” ucap Kapolres Tulang Bawang, AKBP Yuliansyah, SIK, MH, Jum’at (28/03/2025).

Menurutnya, kegiatan bersama ini selain untuk meningkatkan tali silaturahmi antara TNI-Polri, juga untuk mempererat soliditas dan sinergitas antara abdi negara, yang muara akhirnya akan tercipta kamtibmas yang aman dan kondusif di Kabupaten Tulang Bawang.

Kapolres menambahkan, soliditas dan sinergitas antara TNI-Polri di Kabupaten Tulang Bawang sudah lama terjalin dengan sangat baik, sehingga harus sering dilakukan kegiatan bakti sosial (bakso) bersama agar tetap terjaga dan terpelihara. (*)

Share this post