Tulang Bawang – Satuan Samapta Polres Tulang Bawang, Polda Lampung, secara rutin menggelar kegiatan patroli kota presisi sebagai bentuk kehadiran Polri di tengah masyarakat guna memberikan rasa aman dan nyaman.
Kegiatan patroli kota presisi yang dilakukan oleh personel Satuan Samapta Polres Tulang Bawang ini berlangsung hari Sabtu (19/04/2025), pukul 10.00 WIB s/d selesai, di dua lokasi berbeda yang ada di Kecamatan Menggala Timur dan Kecamatan Banjar Margo.
“Hari ini, personel kami menggelar kegiatan patroli kota presisi di dua lokasi berbeda yang ada di Kecamatan Menggala Timur dan Kecamatan Banjar Margo,” ucap Kasat Samapta, Iptu Agus Heri Thama Linto, M.Si, mewakili Kapolres Tulang Bawang, AKBP Yuliansyah, SIK, MH.
Lanjutnya, adapun dua lokasi yang menjadi sasaran utama kegiatan patroli kota presisi kali ini yakni pertama di Taman Wisata Cakat Raya, Kampung Menggala, Kecamatan Menggala, dan kedua di Water Boom Tirta Garden, Kampung Agung Dalem, Kecamatan Banjar Margo, Kabupaten Tulang Bawang.
Kasat Samapta menambahkan, selama menggelar kegiatan patroli kota presisi, tak lupa petugas kami juga memberikan imbauan kamtibmas agar masyarakat tetap waspada dan selalu berhati-hati, sehingga tidak menjadi korban tindak pidana atau aksi premanisme. Manfaatkan secara maksimal layanan hotline Polri 110 yang bisa diakses 24 jam secara gratis cukup dengan menggunakan telepon selular. (*)