Tim Satgas Saber Pungli Sosialisasi Perpres Nomor 87 Tahun 2016, Kompol Kasyfi: Berikan Edukasi

23/10/2024 21:34:56 WIB 43

Tulang Bawang - Tim Satuan Tugas (Satgas) Saber Pungutan Liar (Pungli) Kabupaten Tulang Bawang melaksanakan kegiatan sosialisasi Perpres Nomor 87 Tahun 2016 kepada para Kepala Sekolah (Kepsek) dan Bendahara Sekolah se-Kecamatan Banjar Agung dan Banjar Margo.

Kegiatan sosialisasi Perpres Nomor 87 Tahun 2016 berlangsung hari Selasa (22/10/2024), pukul 09.00 WIB s/d pukul 11.30 WIB, di Sekolah Menengah Pertama (SMP) Negeri 1 Banjar Margo, Kampung Penawar Rejo, Kecamatan Banjar Margo, Kabupaten Tulang Bawang.

Tim Satga Saber Pungli yang hadir dalam kegiatan tersebut yakni Wakapolres Tulang Bawang, Inspektorat Pemkab Tulang Bawang, Kejari, Kadis Pendidikan, Ketua Sub Rayon Banjar Agung dan Banjar Margo, serta Kanit Tipidkor Polres Tulang Bawang.

“Tujuan diadakannya sosialisasi Perpres Nomor 87 Tahun 2016 adalah agar para Kepsek dan Bendahara Sekolah se-Kecamatan Banjar Agung dan Banjar Margo mendapatkan pemahaman mengenai Perpres tersebut,” ucap Wakapolres, Kompol M Kasyfi Mahardika, SIK, SH, MM, mewakili Kapolres Tulang Bawang, AKBP James H Hutajulu, SIK, SH, MH, MIK.

Lanjutnya, setelah memahami, para Kepsek dan Bendahara Sekolah se-Kecamatan Banjar Agung dan Banjar Margo bisa mengaplikasinnya, sehingga tidak akan terjadi perbuatan pungli dalam lingkup dunia pendidikan khususnya di sekolah-sekolah.

“Apabila sudah tidak ada lagi pungli dalam lingkup dunia pendidikan khususnya di sekolah-sekolah, maka sudah masuk dalam kriteria zona integritas, dan tentunya berdampak akan sangat baik dalam dunia pendidikan,” papar perwira dengan melati satu dipundaknya.

Kompol Kasyfi menambahkan, dunia pendidikan sangat rawan sekali terjadinya pungli. Pungli sendiri adalah pungutan yang dilakukan tanpa adanya payung hukum atau dasar hukum yang diatur oleh Undang-Undang, dan tidak masuk ke dalam kas negara melainkan masuk ke dalam kantong masing-masing oknum.

“Dunia pendidikan di Negeri kita tidak akan maju dan berkembang apabila masih ada oknum-oknum yang terus menerus melakukan pungli. Untuk mencegah agar tidak terjadi lagi pungli, maka dari itu kami dari Tim Satgas Saber Pungli Kabupaten Tulang Bawang hadir disini untuk memberikan edukasi,” imbuh Alumni Akpol 2009. (*)

Share this post