https://tribratanews.lampung.polri.go.id Kegiatan khitan massal di Polda Lampung yang bertepatan dalam menyambut hari Natal tahun 2022 dan hari liburnya anak sekolah setelah melaksanakan ujian semester yang dilaksanakan pekan lalu.
Dalam hal ini Polres Lampung Tengah Lampung mengirimkan sebanyak 12 anak yang akan di khitan, bertempat di gedung Presisi Polda Lampung, Rabu (21/12/22).
Kabag Ops Kompol H.D. Pandiangan, S.H., M.H. mewakili Kapolres Lampung Tengah AKBP Doffie Fahlevi Sanjaya, S.I.K., M.Si menyampaikan kegiatan tersebut adalah kegiatan yang bersifat sosial dalam menyambut Natal 2022 dan libur panjang bagi anak sekolah.
Setelah melaksanakan sosialisasi sejak kemarin, hari ini Polres Lampung Tengah mengirimkan 12 anak ke Mapolda Lampung.
“Sudah kami daftarkan dan kami dampingi untuk berangkat ke Polda Lampung dengan menggunakan Bis Polres Lampung Tengah, membawa anak-anak yang akan di khitan gratis ke Polda Lampung”, Kata Pandiangan.
Target khitan massal gratis dalam menyambut Natal 2022 dan libur panjang ini, diperkirakan pencapaian sebanyak 150 orang anak, namun target tersebut melebihi pencapain yang di perkirakan, karena banyak anak yang minat dikhitankan.
Kegiatan yang diikuti oleh ratusan anak tersebut dipantau langsung oleh Irjen Pol DR. Akhmad Wiyagus, S.I.K., M.Si, M.M dan ketua Bhayangkari Daerah Lampung Ny. Ges Akhmad Wiyagus didampingi Ketua Perayaan Natal Dir Reskrimum Polda Lampung Kombes Pol Dr. Reynold E.P. Hutagalung, S.E., S.I.K., M.Si, M.H. serta Koordinator Tim Tenaga Kesehatan Biddokkes Polda Lampung Dokter AKBP Teguh Astanto., M.Si., S.Pb.
Sementara itu, salah satu orang tua anak dari Kabupaten Lampung Tengah mengatakan kegiatan sosial ini sangat bermanfaat dan membantu sekali bagi kami.
Kami sangat berterimakasih kepada pihak Kepolisian dalam hal ini Polda Lampung khususnya Polres Lampung Tengah yang telah memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.
” Semoga hal ini terus dilakukan untuk masyarakat Kab. Lampung Tengah.’’demikian pungkasnya