Patroli KRYD Polsek Rawa Jitu Selatan Digencarkan! Polisi Hadir di Titik Rawan, Kamtibmas Tetap Kondusif

13/01/2026 14:00:37 WIB 14

Tulang Bawang – Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (harkamtibmas) serta mengantisipasi tindak kejahatan C3 (Curat, Curas, dan Curanmor), Polsek Rawa Jitu Selatanmelaksanakan Patroli Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD) di wilayah hukumnya, pada Selasa, 13 Januari 2026.

 

Kegiatan patroli dilaksanakan sekitar pukul 12.53 WIB, dengan menyasar Gedung Karya Jitu Kecamatan Rawa Jitu Selatan Kabupaten Tulang Bawang, serta sejumlah ruas jalan yang jauh dari permukiman warga dan dinilai rawan serta membutuhkan kehadiran aparat kepolisian.

 

Patroli KRYD ini dilaksanakan oleh personel Aiptu Endro S dan Brigpol Jeffry H, yang bergerak secara mobile untuk memantau situasi kamtibmas dan arus lalu lintas di wilayah tersebut.

 

Dalam pelaksanaannya, personel Polsek Rawa Jitu Selatan tidak hanya melakukan pemantauan keamanan, namun juga memberikan imbauan kamtibmas kepada masyarakat pengguna jalan, baik yang berasal dari dalam maupun luar wilayah hukum Polsek Rawa Jitu Selatan, agar tetap waspada serta bersama-sama menjaga situasi tetap aman dan kondusif.

 

Hingga kegiatan patroli berakhir, situasi wilayah terpantau aman, tertib, dan terkendali*, serta tidak ditemukan adanya gangguan kamtibmas yang menonjol.

 

Kapolsek Rawa Jitu Selatan, IPTU Rudi Jonas, S.H., menegaskan bahwa Patroli KRYD merupakan langkah konkret Polri dalam menghadirkan rasa aman di tengah masyarakat.

 

“Patroli KRYD kami laksanakan secara rutin dan berkelanjutan sebagai upaya preventif dalam mencegah tindak kriminalitas, khususnya di titik-titik rawan. Kehadiran anggota di lapangan diharapkan dapat memberikan rasa aman bagi masyarakat,” tegas IPTU Rudi Jonas.

 

Ia menambahkan bahwa Polsek Rawa Jitu Selatan akan terus meningkatkan kegiatan patroli sebagai bentuk komitmen Polri dalam menjaga stabilitas keamanan wilayah.

 

Dengan digelarnya Patroli KRYD ini, Polsek Rawa Jitu Selatan kembali menegaskan komitmennya untuk selalu hadir di tengah masyarakat, memberikan perlindungan, pengayoman, dan pelayanan demi terciptanya situasi kamtibmas yang aman dan kondusif.

Share this post