Tulang Bawang – Kapolsek Banjar Agung, Polres Tulang Bawang, Polda Lampung, AKP Haryono, S.Pd, MM, menghadiri kegiatan konferensi Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) Kabupaten Tulang Bawang.
Kegiatan konferensi PGRI yang dihadiri oleh Kapolsek ini berlangsung hari Rabu (11/12/2024), pukul 09.15 WIB s/d selesai, di Aula SMK HMPTI, Kampung Warga Makmur Jaya, Kecamatan Banjar Agung, Kabupaten Tulang Bawang.
“Kegiatan konferensi PGRI ini dihadiri oleh 185 orang anggota PGRI se-Kabupaten Tulang Bawang dan juga dilakukan pemilihan Ketua PGRI Kabupaten Tulang Bawang,” ucap AKP Haryono, mewakili Kapolres Tulang Bawang, AKBP James H Hutajulu, SIK, SH, MH, MIK.
Menurutnya, pada kegiatan konferensi PGRI Kabupaten Tulang Bawang ini, telah terpilih Ketua PGRI Kabupaten Tulang Bawang yang baru yakni M. Ami Iswandi Ismed Balaw, S.Kom. MM, menggantikan pejabat lama, Daniel Anwar, S.pd, MM.
Kapolsek menambahkan, konferensi PGRI ini diharapkan bisa meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya peran guru, mempererat solidaritas dan kepercayaan anggota PGRI, dapat mencari solusi permasalahan pendidikan, serta meningkatkan kerjasama dengan pemerintah dan lembaga pendidikan. (*)